Ad Code

Mengenang Kejayaan PSIT


Persatuan Sepakbola Indonesia Tjirebon atau PSIT adalah sebuah klub sepakbola asal Kota Cirebon, Jawa Barat yang lahir pada tahun 1934. Pada masanya, klub berjuluk Laskar Caruban Nagari ini banyak menorehkan prestasi di berbagai ajang kompetisi. Mulai dari tingkat daerah hingga nasional.

Untuk di tingkat daerah, PSIT Kota Cirebon pernah menjadi juara dalam ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) di era tahun 1980-an. Sementara di tingkat nasional, PSIT Kota Cirebon juga pernah meraih juara 3 dalam ajang kompetisi antarklub se-Indonesia.

Hanya saja, nasib berbeda justru dialami oleh PSIT Kota Cirebon di era sekarang. Saat ini, PSIT hanya mampu bermain di kasta bawah liga Indonesia, yaitu Liga 3 Seri 2 Jawa Barat. Dalam ajang tersebut, PSIT bahkan tidak mampu lolos hingga ke babak 8 besar.

Kondisi ini pun sontak mengundang keprihatinan sejumlah pihak. Termasuk dari mantan pemain PSIT Kota Cirebon, Saefudin (57). Menurutnya, kondisi PSIT Kota Cirebon saat ini sangat jauh berbeda dengan PSIT di masa lalu.

Saefudin berharap PSIT Kota Cirebon dapat kembali berjaya seperti dulu. Dalam hal ini, ia meminta agar PSIT bisa mulai melakukan pembenahan. Khususnya dalam proses pembinaan para pemain.

"Saya ingin PSIT ini bisa berprestasi lagi. Dan prestasi itu bisa didapat jika ada pembinaan yang baik dan kompetisi bisa berjalan. Sementara, saat ini kan saya tidak melihat itu. Saat ini yang ada itu sifatnya instan. Begitu ada event (pemain) dipanggil, selesai event bubar," kata Saefudin saat berbincang dengan detikJabar, baru-baru ini.

Oleh karenanya, pria yang akrab disapa Otong Ilik itu mendorong PSIT Kota Cirebon bisa rutin menyelenggarakan ajang kompetisi sebagai salah satu proses untuk menjaring para pemain.

"Sebaiknya menurut saya itu adakan kompetisi untuk tingkat Kota Cirebon. Entah itu kompetisi antar SSB (Sekolah Sepak Bola), entah itu kompetisi antar sekolah. Carilah pemain-pemain atau bibit-bibit terbaik," kata dia.

"Jadi yang saya minta adalah tolong dilakukan pembinaan agar sepakbola di Kota Cirebon bisa hidup lagi, syukur-syukur bisa berprestasi lagi," kata dia menambahkan.

Sekadar informasi, Saefudin atau yang akrab Otong Ilik merupakan pemain PSIT Kota Cirebon di era tahun 1981 - 1995. Otong Ilik mulai menjadi pemain PSIT sejak dia berusia 16 tahun.

Menurut Otong, di eranya, PSIT banyak menorehkan prestasi. Salah satunya adalah menjadi juara 3 dalam ajang kompetisi antarklub tingkat nasional di tahun 1989.

detik.com

Post a Comment

0 Comments